EMPAT BURUNG - Burung Lovebird, pasti kebanyakan para penggemar burung pasti bertanya-tanya bagaimana cara membuat Lovebird bisa cepat gacor. Pertanyaan ini sering muncul dikalangan para kicau mania karena membuat Lovebird ngekek panjang itu tidak semudah yang dibayangkan.
Spesies berparuh bengkok ini menjadi sangat populer dengan dua sisi penangkaran. Apabila bertujuan memelihara burung sebagai hiasan rumah? Maka burung ini sangat cocok untuk dijadikan pilihan unuk dipelihara.
Disamping itu, pemberian pakan lovebird juga sangat penting dalam masa-masa perkembangannya. Adapun makanan lovebird lebih sehat dan burung bisa rajin ngekek. Yuk simak baik-baik.
Canary Seed/ Biji Kenari (Kanarium Memmum)
Canary Seed adalah pakan utama bagi burung kenari. Meski begitu , beberapa burung berkicau pemakan biji-bijian seperti finch, parkit, blackthroat, terutama lovebird juga sangat menyukai canary seed. Banyak anggapan dari para kicau mania, bahwa canary seed yang berkualitas bagus ialah yang tua, kering bersih, tidak berbau, dan berwarna kuning mengkilap. Sedangkan untuk biji-bijian yang masih mudah dengan ciri lunak dan berwarna putih, kerap dinilai kurang bagus bagi burung. Kandungan yang terdapat di dalam pakan biji yang sudah tua meliputi protein, lemak, dan hidrat arang.
Beberapa zat tersebut, dipercaya mampu menyegarkan tubuh burung, menambah stamina burung, dan membenahi suara burung terutama untuk yang bersuara serak dan macet bunyi. Disamping itu, mudah dicerna oleh burung khususnya untuk lovebird. Akan tetapi, jika jenis konsumsi bijian ini terlalu ditekankan atau tidak divariasi dengan makanan lain misalnya milet, maka menyebakan obesitas atau kegemukan pada burung tersebut.
Milet Putih dan Merah
Makanan biji-bijian ini merupakan konsumsi pokok yang kerap diberikan pada lovebird oleh para kicau mania. Di dalam milet tedapat kandungan nutrisi tinggi yang mana cukup dibutukan oleh berbagai jenis burung pemakan biji-bijian. Manfaat milet bagi lovebird dapat membuat lebih sehat, aktif, dan rajin ngekek. Selain itu, milet juga mampu menjaga kebutuhan nutrisi burung ketika terjangjit oenyakit mata atau snot yang kerao melanda burung lovebird.
Hal ini perlu diperhatikan adalah takaran perberian pakan lovebird. Karena milet juga mempunyai kandungan karbohidrat, maka sangat dianjurkan untuk tidak memberi pakan secara berlebihan. Apabila berlebih, maka burung lama-kelamaan akan berdampak kurang baik, burung akan cenderung lebih bermalas-malasan bahkan hingga macet bunyi dan ini kurang bagus bagi burung yang khusus untuk dilombakan. Jadi, meskipun bijian ini sangat dibutuhkan, tetapi lebih baiknya lagi jika diberiakn secara bervariasai.
Biji Oat/ Haver (Avena Sativa)
Selain bermanfaat besar bagi manusia, ternyata biji oat bagus diberikan kepada burung lovebird dan parkit, serta jenis burung pemakan biji-bijian lainnya. Karena pakan lovebird berupa bijian ini memiliki kandungan kalori, karbohidrat dan protein yang tinggi, maka sangat baik diberikan pada indukan burung yang sedang merawat anaknya. Apabila anakan diloloh/ diberi oleh sang ibu dengan jenis konsumsi biji ini, maka kemungkinannya ia akan tumbuh lebih pesat.
Peran dari biji ini juga sangat bermanfaat untuk mempercepat pemulihan burung sehabis sakit dan meningkatkan kegemukan pada burung yang miliki tubuh cenderung kurus. Selain itu, masih banyak lagi manfaat biji oat. Misalnya memperbaiki sistem kerja organ-organ pencernaan, menenangkan dan mempercepat saat burung mabung, membenahi struktur jaringan bulu dan kulit agar tidak mudah iritasi, menjadikannya tenang dan tidak mudah stres, terbebas dari kolestrol jahat sehingga melancarkan sistem peredaran darah dan fungsi jantung, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Jagung Manis
Untuk makanan lovebird yang satu ini sebaiknya memilih jenis jagung manis. Sebab salain rasa yang manis cukup disukai oleh burung, jagung tersebut juga miliki beragam manfaat. Salah satunya adalah mampu menjaga kesehatan pada bagian mata lovebird. Selain itu, pakan biji ini juga dipercaya dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan kekuatan otot burung.
Buah Apel Merah
Buah segar dipercaya meningkatkan stanima burung. Lebih baiknya lagi jika memilih apel merah
dibanding dengan yang hijau. Selain lebih manis, apel merah juga dinilai memiliki kandungan yang lebih tinggi daripada yang berwarna hijau. Namun sebelum disajikan pada burung khususnya lovebird, sebaiknya jika dibersihkan terlebih dahulu dengan cara dicuci bersih. Tujuannya supaya buahan segar ini lebih steril atau terjauh dari bahan-bahan yang mengandung zat berbahaya seperti pestisida yang sangat membahayakan bagi burung.
Kecambah atau Toge
Hampir sama manfaatnya dengan apel, kecambah juga mampu meningkatkan stamina lovebird sehingga lebih sehat, aktif, dan rajin ngekek atau buka paruh (berkicau). Disamping itu, jenis makanan lovebird ini juga sangat disukai burung. Tak hanya itu saja, biji yang mulai berkecambah dianggap mempunyai kandungan nutrisi yang lebih lengkap daripada bijian yang masih mentah. Jadi, tidak ada salahnya jika berkeinginan untuk mencobanya supaya suara gacor ngekek yang dimiliki lovebird lebih lantang dan panjang.
Kangkung
Kangkung mempunyai gizi yang tinggi dan cukup lengkap. Sehubungan dengan itu, aneka macam kandungan yang terdapat di dalam sayuran segar banyak dipercaya dapat meningkatkan birahi pada lovebird sehingga ia menjadi lebih rajin berkicau. Dengan begitu, tak heran jika kangkung kerap dijadikan sebagai bekal pokok terhadap burung yang hendak dilombakan. Tidak hanya itu saja, karena dianggap mampu mendongkrak tingkat birahi burung, kangkung juga kerap disajikan sebagai makanan lovebird yang tengah dikembangbiakkan atau dibudidaya.
Untuk bagian kangkung yang baik diberikan pada burung paruh bengkok adalah daunnya, sebab batang mempunyai kadar air yang lebih tinggi sehingga lebih mudah membusuk. Meski begitu, bukan berarti daun bisa dibiarkan di dalam sangkar dengan waktu yang lama dan terus dimakan oleh lovebird. Hal yang perlu dilakukan adalah rutin menggantinya dengan sayuran yang lebih segar. Apabila dalam jangka waktu yang lama tetapi kangkung tidak habis juga dan tetap disediakan pada burung (tidak diganti) maka akan mengalami pembusukan sehingga berdampak tidak baik bagi tubuh terutama kesehatan burung.
Sumber dari :
suaraburung.xyz
Baca Juga :
- Cara Ampuh Perawatan Lovebird Supaya Cepet Gacor
- Cara Jitu Merawat Lovebird Sebelum Dilombakan
- Cara Ampuh Lovebird Bisa Ngekek Panjang